11 Tips Optimasi Landing Page untuk Meningkatkan Leads – Menggunakan landing page sebagai alat pendukung penjualan, merupakan salah satu strategi yang bisa dilakukan oleh bisnis yang dijalankan secara online. Landing page sendiri merupakan sebuah halaman website yang dibuat dengan desain khusus dan terdiri dari satu halaman saja.
Tujuannya landing page ini dibuat agar memudahkan orang untuk memahami produk apa yang ditawarkan. Sehingga kemungkinan untuk closing atau terjadinya transaksi menjadi lebih cepat. Tidak hanya itu, landing page juga bisa digunakan untuk mengumpulkan leads atau data pengunjung yang potensial membeli produk yang Anda jual. Dan dari data tersebut, kelak Anda bisa melakukan follow up di kemudian hari. Baca juga 9 Cara Promosi Produk dengan Digital Marketing.
Sebelum berbicara bagaimana melakukan optimasi landing page untuk meningkatkan jumlah leads. Sebaiknya Anda juga mengetahui jenis-jenis landing page terlebih dahulu.
Leads Generation
Jenis landing page yang pertama yaitu Leads Generation atau biasa juga disebut, lead gen atau lead capture page. Landing page jenis ini memiliki fungsi untuk mengumpulkan data calon customer. Di mana pengunjung diharapkan mau mengisi formulir, mendaftar untuk berlangganan newsletter atau tertarik untuk mendapatkan kupon.
Adapun data yang biasanya akan masuk adalah nama disertai alamat email. Data tersebut bisa digunakan untuk memberikan informasi terbaru, seperti promo atau diskon produk, artikel atau berita baru yang ditampilkan di website atau informasi konten lainnya.
Click Trough
Landing page jenis Click Trough ini dibuat agar calon customer langsung menekan tombol CTA yang tersedia, yang kemudian akan membawanya ke halaman website. Harapannya, calon pembeli tersebut langsung melakukan pembelanjaan. Jenis landing page ini biasanya menggunakan model marketing B2C atau e-commerce.
Optimasi Landing Page

Kemudian dari kedua jenis landing page tersebut, bagaimana cara optimasinya, berikut ini penjelasannya untuk Anda.
Kenali Pelanggan
Cara optimasi landing page yang pertama adalah kenali pelanggan dan pasar Anda. Tujuannya untuk menyesuaikan landing page dengan perilaku atau kebiasaan calon pelanggan. Anda bisa membuat daftar demografi mengenai target pasar Anda. Anda juga bisa mengumpulkan data secara rinci mengenai kebiasaan atau perilaku sehari-hari dari pelanggan Anda.
Setelah Anda mengenali kebutuhan pelanggan Anda, ini akan memudahkan Anda dalam memasukan konten atau produk yang tepat sehingga sasaran lebih terarah. Pastikan juga Anda menggunakan kata-kata yang mudah untuk dimengerti dengan desain landing page yang juga menyenangkan bagi calon pelanggan Anda.
Kenali Pesaing
Tidak ada satu bisnispun yang tumbuh tanpa pesaing. Meskipun Anda merasa bahawa produk Anda unik, belum tentu Anda tidak akan menemukan pesaing. Karena biasanya akan terlahir follower-follower baru yang mungkin saja melahirkan produk yang sama persis dengan yang Anda jual.
Karena itu, untuk menaikkan leads, Anda juga bisa belajar dari pesaing Anda. Kenali dan analisa bagaiman pesaing Anda melakukan kampanye atau mempromosikan landing pagenya. Kemudian, Anda bisa mendesain ulang strateginya sehingga menghasilkan cara yang lebih baik dan unik.
Penawaran Produk
Membatasi jumlah produk yang Anda tawarkan pada sebuah landing page juga merupakan cara optimasi landing page yang bisa Anda gunakan. Cara ini biasanya akan lebih efektif karena pengunjung yang melihat lamding page Anda akan segera tahu, produk apa yang Anda tawarkan. Tanpa harus melihat produk lain yang bisa dijadikan sebagai alternatif.
Memberikan Solusi
Banyak calon pembeli membatalkan pembeliannya karena tidak tahu kelebihan dari produk yang Anda tawarkan. Karena itu, pastikan landing page Anda mampu menjawab pertanyaan dari calon pembeli. Beritahukan kelebihan produk yang Anda jual, layanan serta kemungkinan berbagai tawaran menarik yang tidak akan membuat calon pembeli berpaling.
Pada halaman landing page juga Anda bisa menyertakan formulir yang bisa diisi oleh calon pelanggan. Atau menyertakan juga tombol download di mana calon pelanggan akan mendapatkan informasi lainnya, untuk melengkapi pengetahuan tentang produk yang Anda tawarkan.
Tagline
Menggunakan tagline yang menarik juga bisa digunakan sebagai salah satu cara optimasi landing page Anda untuk meningkatkan jumlah leads setiap harinya. Tujuannya jelas untuk memikat pasar Anda serta meningkatkan prospek. Karena itu, pikirkan dan buat tagline yang berhubungan dengan produk atau perusahaan yang Anda wakili agar lebih menarik banyak pembeli.
CTA
Dan cara berikutnya untuk mengoptimasi landing page adalah dengan menyertakan tombol CTA. Call to Action atau CTA sebaiknya menjadi fitur yang paling mudah terlihat atau menonjol di landing page Anda. Sertakan kata-kata yang menarik dengan memperhatikan ukuran serta warna yang tepat.
Sehingga diharapkan tanpa menunggu waktu lama, calon customer Anda segera menekan tombol tersebut dan melakukan transaksi. Untuk tombol CTA ini, gunakan satu tombol saja agar tidak membuat pelanggan Anda kebingungan.
Jumlah Landing Page
Cara Optimasi Landing Page yang ketujuh adalah dengan menambahkan jumlah halaman landing page Anda. Semakin banyak jumlah landing page yang Anda miliki akan meningkatkan kesempatan Anda untuk menarik lebih banyak leads lagi. Buat beraneka ragam landing page dengan berbagai variasi produk dan konten agar lebih menarik.
Perhatikan juga detail pada landing page, seperti pada bagian headline, gambar, panjangnya halaman, konten dan lain sebagainya. Jika belum bisa membuat landing page dalam jumlah banyak, Anda bisa mencoba setidaknya 2 halaman terlebih dahulu. Dari situ, Anda akan tahu bentuk landing page mana yang lebih disukai. Pahami juga tentang Tips Menentukan Tujuan Digital Marketing untuk Bisnis.
Tombol Share
Memanfaatkan sosial media sebagai wadah untuk berpromosi cenderung lebih baik dan memudahkan Anda untuk mendapatkan calon pembeli. Karena itu, lengkapi juga landing page yang Anda gunakan dengan tombol share yang dihubungkan dengan media sosial.
Dengan tombol tersebut, akan memudahkan calonpelanggan Anda untuk membagikannya dengan orang lain di akun media sosial miliknya. Trik ini juga bisa menaikkan jumlah leads ke landing page Anda. Meskipun butuh proses namun setidaknya ada kemungkinan untuk mengubah jumlah konversi yang meningkat menjadi leads.
Membangun Kepercayaan
Landing page yang berperan sebagai halaman pertama yang kemudian akan membawa pelanggan ke website Anda, maka harus dibuat semenarik mungkin hingga menimbulkan kepercayaan. Sehingga kemungkinan calon pelanggan untuk terhubung dengan website dan produk Anda menjadi semakin dekat.
Bekerjasama Dengan Brand Lain
Untuk meningkatkan jumlah leads, maka cara optimasi landing page berikutnya adalah dengan memanfaatkan brand lain yang disertakan pada landing page Anda. Selain membuat calon pelanggan lebih tertarik, cara ini juga bisa membangun kepercayaan.
Testimoni
Dan berikut ini adalah cara ke sebelas yang bisa Anda gunakan untuk mengoptimasi landing page. Yaitu menyertakan bukti sosial atau testimoni dari pembeli terdahulu. Pada landing page Anda bisa disertakan jumlah pembelian, jumlah customer hingga jumlah follower Anda.
Itulah cara optimasi landing page untuk meningkatkan leads. Kini saatnya Anda menentukan akan menggunakan jenis landing page mana yang paling tepat. Yang pasti, landing page bisa digunakan oleh bisnis apapun bahkan untuk bisnis UKM sekalipun.