Strategi Digital Marketing saat Bulan Ramadhan – Bulan ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Hampir semua umat muslim menunggu momen ini. Bagi sebagian orang ramadhan menjadi momen yang ditunggu-tunggu karena di bulan ramadhan banyak hal menyenangkan dan tak terlupakan. Momen ngabuburit bareng temen, buka puasa bersama keluarga, hingga takbiran keliling.
Di bulan ramadhan juga adalah bulan dimana aktivitas marketing akan meningkat. Banyak produk maupun layanan membuat kampanye marketing (marketing campaign) untuk memperoleh hati audiensnya.
Pada periode tersebut terdapat peningkatan daya konsumsi masyarakat, dan banyak penelitian menunjukkan bahwa pengeluaran meningkat sebelum dan selama Ramadhan. Salah satu data dari iprice.co.id. Dengan adanya daya beli yang tinggi saat ramadhan, ini menjadi momentum untuk para bisnis memasarkan produk dan jasa mereka.

Konten resep masakan, tips sehat selama puasa, trend fashion, konten edukasi religi, dll. Merupakan konten-konten yang mengalami peningkatan saat ramadhan. Anda juga bisa menggunakan saat ramadhan tergantung bisnis anda. Pada tahun 2020 saja penjualan online di marketplace indonesia meningkat cukup signifikan, apalagi dibarengi dengan adanya pandemi covid19. Aktifitas jual beli online meningkat tajam banyak yang merugi tapi tak sedikit pula yang malah omsetnya naik tajam. Berikut ini adalah fakta-fakta seputar ramadhan

- Penjualan Meningkat hingga 100%
- Pencarian Konten tentan Ramadhan Meningkat
- Pencarian Informasi Mudik Lebaran
- Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Belanja Lebaran

Jadi hampir semua model bisnis akan terdampak karena ramadhan ini. Tinggal bagaimana anda memperoleh perhatian lebih oleh calon pelanggan. Bagaimana anda mengakuisisi market, karena pada fase ini target market berada pada tahap siap beli. Maka dari itu, jangan sampai anda kalah bersaing dengan kompetitor anda dalam menggaet konsumen sebanyak-banyaknya.
6 Strategi Digital Marketing saat Bulan Ramadhan
Oleh karena itu, pentingnya strategi digital marketing saat bulan ramadhan tiba. Jika anda seorang pebisnis tentunya anda tidak mau melewatkan kesempatan ini bukan. Berikut ini sudah saya rangkum tips Strategi Digital Marketing saat Bulan Ramadhan:
1. Membuat Program Promo atau Diskon

Strategi yang satu ini masih menjadi strategi yang paling ampuh. Nyatanya menurut survey, orang-orang memilih akan memutuskan beli jika ada promo potongan harga. Seperti yang kita tahu banyak bisnis yang menerapkan ini selama ramadhan. Dari mall, bisnis online, marketplace, dll. Ada yang mengemasnya dalam ramadhan big sale, flash sale, cashback, dan masih banyak lagi.
Selama bulan ramadhan tak sedikit bisnis yang mengadakan ramadhan sale. Tidak menutup kemungkinan itu adalah kompetitor anda. Jadi ini adalah tentang bagaimana anda mengemas program promo anda seberapa menarik anda dalam membuatnya. Dan tentu saja anda harus merencanakan ini dengan baik dan matang.
2. Membuat Konten Bertema Ramadhan

Sudah tidak asing lagi bahwa saat ramadhan bahkan menjelang ramadhan tiba. Banyak produk, iklan, atau promosi yang menggunakan unsur-unsur ramadhan dan islami. Anda bisa membuat konten bertema ramadhan ini sebagai lead magnet anda. Untuk mendapatkan simpati dari audiens serta membangun kedekatan dengan konsumen anda.
Konten seperti tips dan trik saat puasa, resep berbuka puasa, makanan yang tinggi serat, dll. Tak jarang juga yang menjadikan momen ramadhan untuk sering beramal salah satu dengan bersedekah. Banyak yang menggalakan dana untuk kemudian disumbangkan untuk mereka yang membutuhkan. Hal ini juga berfungsi untuk meningkatkan citra brand anda.
Saat membuat konten anda juga perlu memperhatikan jam-jam yang tepat untuk menyampaikan konten anda. Misalnya konten tentang berbuka puasa tentunya akan efektif jika disampaikan di jam-jam sebelum berbuka puasa. Buatlah konten yang variatif dan mencakup segala aspek, lalu analisis performa semua konten anda. Hal ini bisa anda jadikan patokan untuk membuat strategi konten selanjutnya.
3. Gunakan Konten Video

Seperti yang kita tahu ketika bulan ramadhan banyak iklan di televisi maupun social media yang berupa video. Dengan video anda bisa menyampaikan isi konten anda dengan jelas serta anda bisa lebih mudah untuk menyentuh emosi calon konsumen anda.
Apalagi di zaman sekarang konten video sedang banyak oleh masyarakat. Selain karena semakin mudahnya akses internet dengan video anda bisa menyampaikan pesan dengan lengkap dan jelas dengan visual, gerakan, dan suara. Jika anda menggunakan gambar saja mungkin akan ada komponen yang tidak bisa disampaikan.
Namun, anda perlu mengeluarkan budget yang lebih untuk membuat konten video ini. Apalagi jika anda kurang memahami teknis pembuatan video. Anda tentunya harus menggunakan jasa atau bahkan merekrut karyawan untuk ini. Jika anda sudah terbiasa dengan pembuatan konten video hal tersebut tidak akan menjadi kendala.
Buat sebuah cerita melalui video yang mana bisa menyentuh emosi penonton. Selipkan pesan moral dan jangan lupa tentunya yang berhubungan dengan produk anda.
Berikut ini adalah beberapa contoh iklan menggunakan video saat ramadhan.
4. Timing yang Tepat

Seperti yang sudah dibahas di atas bahwa anda juga harus memperhatikan waktu yang tepat. Pasalnya di bulan ramadhan akan banyak orang-orang yang online dan melakukan aktifitas di social media atau internet pada saat sahur dan buka. Hal ini bisa menjadi data anda untuk melakukan penetrasi iklan dan kampanye konten anda pada waktu-waktu tersebut. Tentunya dengan konten yang relevan ya. Dengan memberikan porsi yang berlebih di waktu-waktu tersebut anda akan efisien dalam hal anggaran iklan anda.
Bila perlu buatlah uji coba terlebih dahulu untuk mendapatkan respon dan data dari audiens anda. Analisis dan hitung waktu dengan rata-rata terbanyak kampanye anda banyak mendapatkan interaksi atau jangkauan. Temukan pola yang berulang dari perilaku audiens anda dan jadikan itu sebagai dasar anda melakukan penetrasi iklan anda. Jika anda mengamati jumlah iklan saat menjelang berbuka akan lebih intens.
5. Kecepatan dan Kemudahan

Salah satu yang menjadi faktor kepuasan pelanggan adalah pelayanan yang cepat dan kemudahan dalam mendapatkan produk anda. Kecepatan disini mencakup berbagai hal seperti membalas chat, memberi update pesanan, proses pembayaran, kecepatan website jika anda punya, dll. Karena bisa jadi ketika penanganan anda lambat calon konsumen akan berpindah haluan ke produk lain.
Selain itu, dari segi kemudahan, bagaimana calon konsumen anda mudah untuk melakukan pesanan, mudah melihat produk anda, mudah berkomunikasi dengan bisnis anda, mudah melacak resi dll. Hal itu adalah salah satu tolak ukur dalam menjaga kepuasan pelanggan. Ditambah lagi jika pelanggan anda puas mereka tak segan untuk repeat order ke bisnis anda. Bahkan dengan senang hati akan merekomendasikannya ke orang-orang terdekatnya.
6. Menganalisis Performa

Setelah anda melakukan tips-tips di atas anda yang terakhir namun tidak kalah penting adalah menganalisis hasil dari performa konten anda. Jika anda membuat konten ramadhan namun interaksinya sedikit dan leadnya pun tidak banyak. Maka ada beberapa kemungkinan antara materi kontennya kurang mengena, visual kontennya kurang menarik, atau bahkan target pasar anda yang kurang tepat. Semua itu, perlu anda analisis, selalu lakukan uji coba untuk mendapatkan performa konten dan iklan yang bagus. Jika anda menggunakan instagram jangan lupa untuk menggunakan instagram bisnis karena fitur-fiturnya yang lengkap. Salah satunya yaitu fitur insight yang memungkinkan anda untuk bisa melihat performa akun instagram anda. Berapa yang like, follow, share, dll. Begitupun di facebook, buatlah fanpage facebook yang terkoneksi dengan instagram bisnis anda.
Apabila bisnis anda memiliki website analisis pengunjung, apakah mereka betah berlama-lama di website anda, halaman produk mana yang paling banyak dikunjungi, hingga berapa yang melakukan add to cart sampai ke pembelian. Anda bisa memasang pixel facebook atau plugin pendukung yang bisa merekam semua aktivitas tersebut.
Sehingga jika ada masalah pada media sosial atau website anda, anda sedikit punya gambaran kira-kira apa penyebabnya. Jangan sampai orang-orang yang mengunjungi website anda pergi begitu saja karena loading website yang lama. Maka dari itu kecepatan itu penting.
Periksa juga dari demografis audiens anda, jika anda sudah memiliki data yang cukup. Anda bisa mencoba melakukan boost performa konten dengan iklan. Coba fokuskan pada demografi sesuai data yang anda miliki. Karena hal tersebut akan memudahkan iklan untuk menjangkau pasar yang tepat untuk bisnis anda. Baca juga Strategi Digital Marketing untuk Meningkatkan Penjualan.
Demikian artikel tentang strategi digital marketing saat bulan ramadhan yang bisa anda coba terapkan untuk bisnis anda. Semua hasil tergantung oleh banyak faktor sekali lagi lakukan optimasi berdasarkan data objektif. 6 poin di atas hanyalah beberapa strategi digital marketing yang bisa dilakukan. Pada kenyataannya masih banyak strategi dan metode yang digunakan. Dan pastinya pastikan bahwa strategi di atas cocok untuk model bisnis anda. Karena tidak semua model bisnis bisa berhasil menggunakan cara di atas.
Yang terpenting adalah konsistensi untuk terus mencoba meskipun belum berhasil. Jadikan kegagalan itu sebuah data untuk menjadi yang lebih baik lagi. Semoga artikel ini bermanfaat dan semoga hasilnya memuaskan untuk bisnis anda.